Pages

Monday, September 17, 2018

Perjuangan 2 Helikopter Pembom Air di Medan Berat Kebakaran Gunung Sumbing

Adapun heli Bolco sementara ini difungsikan sebagai pesawat pemantau atau kontrol kebakaran Gunung Sumbing. Pemantauan ini penting mengingat titik api tersebar di ratusan hektare Gunung Sumbing.

Sejauh ini, titik api yang menjadi fokus pemadaman dengan helikopter Water bomb berada di Temanggung dan Wonosobo. Dia mengaku tak memantu kondisi Gunung Sumbing yang berada di wilayah administratif lainnya, Kabupaten Magelang.

Meski telah mendatangkan helikopter berkapasitas angkut lebih besar, hingga kini api juga belum dipadamkan. Meski relatif lebih kuat, kendala yang dihadapi Helikopter Kamov adalah medan pegunungan berbeda dengan bidang datar.

Di ketinggian heli mesti kerap terbang vertikal dengan ketinggian tertentu. Hal ini dilakukan untuk menghindari insiden akibat terlalu dekat dengan tebing gunung.

Hingga Senin siang, Heli Kamov telah membawa air sebanyak empat kali. Air ini diambil dari Telaga Menjer Wonosobo dan Waduk Wadas Lintang, Kebumen.

"Memang jauh. Ini kendala juga," ucap Gito.

Selain dua pesawat ini, ratusan petugas gabungan dari unsur TNI, Polri, BPBD, warga setempat, dan relawan juga berjibaku memadamkan api dengan cara manual. Mereka menyekat, mengisolasi atau memadamkan api dengan memukulkan ranting basah.

Informasi yang dhimpun Liputan6.com, kebakaran Sindoro-Sumbing telah melalap lebih dari 1.000 hektare lahan. Kebanyakan yang terbakar adalah area semak.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Kebakaran hutan lindung yang saat ini meluas ke dari kabupaten Temanggung dan meluas ke Wonosobo, Jawa-Tengah.

Let's block ads! (Why?)

via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2MIxBL5
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment