Pages

Thursday, September 20, 2018

Kisruh Perang Dagang, Ini Ramalan Bos Alibaba

Liputan6.com, Shenzhen - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terus menekan Tiongkok lewat perang dagang dan pernyataannya. Terakhir, Trump memberi tarif kepada barang impor Tiongkok sebanyak USD 200 miliar, dan berjanji akan terus menambahkannya.

Aksi saling memberikan tarif terhadap barang dari negara lawan membuat pebisnis AS dan Tiongkok sama-sama waswas, mulai dari peternak sampai perusahaan teknologi. Terkini, Bos Alibaba Jack Ma mulai angkat bicara.

Dikutip dari Financial Times, Jack Ma meramalkan perang dagang akan berlangsung selama dua dekade. "Ini akan berlangsung sangat lama, mungkin 20 tahun," ujarnya.

Ia turut menyebut situasi perang dagang yang membuat gaduh, serta menyindir AS dan Tiongkok. "Ini (perang dagang) akan berantakan. Ini bukan sebuah perang dagang, ini adalah kompetisi antar dua negara," ujarnya.

Untuk nasib Alibaba, Jack Ma tidak terlalu khawatir. Ia menyebut, jika Alibaba tidak berkembang maka perusahaan lain di Tiongkok pun pasti tidak akan berkembang.

"Saya tidak khawatir tentang Alibaba. Jika Alibaba tak bisa tumbuh, tidak ada perusahaan di Tiongkok yang bisa tumbuh," ujarnya.

Alibaba awalnya berkembang sebagai situs e-commerce. Sekarang, Alibaba sudah menjadi raksasa internet dengan layanan cloud, logistic, Artificial Intelligence (AI), dan bahkan telah berkomitmen membantu mengembangkan UKM Indonesia.

Let's block ads! (Why?)

via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2NY7xjL
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment